Kewirausahaan


Peserta: 27 Orang  Pendaftaran: Dibuka 


Mata kuliah Kewirausahaan merupakan mata kuliah waji yang diikuti oleh mahasiswa PTIK FT UNM. Salah satu mata kuliah yang melatih anda untuk berwirausaha dalam bidangnya dan memiliki kemampuan dan skill kewirausahaan baik dari sikap, perilaku dan kebijaka-kebijakan.

Wirausaha adalah proses mengidentifikasi, mengembangkan, dan membawa visi ke dalam kehidupan. Visi tersebut bisa berupa ide inovatif, peluang, cara yang lebih baik dalam menjalankan sesuatu.Hasil akhir dari proses tersebut adalah penciptaan usaha baru yang dibentuk pada kondisi risiko atau ketidakpastian.


Materi Pelajaran


Mengembangkan Semangat Wirausaha

Dalam mengembangkan semangat kewirausahawan dengan cara selalu melatih diri dan memiasakan dalam dunia usaha. Selain itu juga ada kemampuan yang harus di latih dalam diri sehingga munculnya ide-ide baru dalam berwirausaha. Misalnya saja Mengembangkan Kemampuan Inovatif, Mengembangkan Kreatifitas, dan kemampuan Komunikasi.

Pada sesi ini anda akan membahas tentang Mengembangan Semangat Wirausaha.

Karakteristik Wirausaha Sukses

Secara teoritik, terbentuknya profesi wirausaha pada umumnya diawali dengan adanya keinginan untuk menolong diri sendiri dari segi segala beban ketergantungan dan ketidakpastian. Dari keinginan itulah umumnya motivasi unutk berusaha timbul dari dalam diri, dan dari motivasi internal yang kuat untuk berhasil akan bisa melahirkan proses pencarian alternatif gagasan atau rencana baru.

Pada sesi ini kita akan membahas tentang bagaimana karakteristik Wirausaha Sukses itu. Karena harapan dari semua pelaku usaha adalah sukses.